Satria FU 150 – mau distop atau ga, ga bakalan ngefek

Suzuki.. Sebuah brand roda dua yang pada tahun 1990an sangat disegani di “medan perang” roda dua. Tapi kini tidak lebih hanya sebagai brand pemanis saja. Tidak ada keseriusan dalam menggarap pasar roda dua indonesia yang sangat gemuk ini.

Belakangan kemarin, sempat heboh satria fu akan distop. Entahlah di stop untuk selamanya atau sekedar ganti injeksi atau apalah, bagi saya tetap tidak akan berdampak besar ke sisi sales.

image

Satria fu belakangan ini sudah mengalami tingkat kejenuhan dalam penjualan. Menurut pengamatan saya di denpasar (atau mungkin bali), kawasaki klx telah mengkudeta pasar satria fu. Bahasa balinya “wak sing keren saget sing nganggo klx”, bahasa jakarta “lu ga keren kalo ga pake klx” 🙂 tapi ga tahu ya di daerah tempat teman-teman semua.

Analisa saya kenapa hal ini terjadi, karena satria fu hampir 9 tahun tidak mengalami perubahan yang berarti. Kalau mau diterima pasar, sepertinya suzuki fu harus berevolusi menjadi sesuatu yang “lebih”. Jangan cuma dicangkokin injeksi lalu ganti batok lalu dijual. Yahh kalau gini mimpi kali ye namanya mau menyaingi penjualan vixion diangka 30ribuan unit. Pertaruhan suzuki sangat besar di model satria fu ini. Tahu kan kenapa? Karena sebagian besar penjualan suzuki roda dua ditopang oleh satria fu. Bayangkan kalau satria fu sudah berubah tp sales nya makin turun. Waduh bisa ngikutin langkah bajaj ni ambil langkah teratur mundur diam-diam. Tapi semoga saja tidak.

Dan tidak bosannya saya menulis kalimat ini “kok suzuki roda dua tetep kekeh ya ga ikutan maen di sport 150?” napa nyemplungnya di arena skutik yang jelas-jelas suzuki sangat lemah disana. Napa ga coba ekspansi ke sport. Tapi tolong digaris bawahi HARUS SERIUS JUALANNYA. Jangan kayak inazuma yang hilang gaungnya. Entah apa bakal menyusul seperti nasib thunder 250 atau tidak.

5 thoughts on “Satria FU 150 – mau distop atau ga, ga bakalan ngefek

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s